Selamat sore ibu-ibu pecinta masak kali ini saya igin membagi Resep Membuat Masakan Gabus Santan Pedas Enak, nah untuk para ibu-ibu yang ingin di sayang suami ngak ada salahnya untuk mencobanya, disini saya punya resepnya untuk 5 Porsi Gabus Santan Pedas Enak, ok mari kita siapkan bahan-bahannya :
Bahan untuk membuat Gabus Masak Santan Pedas:
- 2 sdm minyak, untuk menumis
- 1 lbr daun kunyit, buat simpul
- 1 lbr daun salam
- 2 cm lengkuas, memarkan
- 2 cm jahe, memarkan
- 300 gr tempe, potong-potong
- 4 lonjor kacang panjang, potong 3 cm
- 2 bh tomat hijau, potong-potong
- 2 ½ sdt garam
- ½ sdm gula merah
- 1 lt santan dari ½ btr kelapa
- 100 gr gabus asin, seduh air panas, goreng, memarkan
Siapkan juga Bumbu Halus Gabus Masak Santan Pedasnya:
- 4 btr bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 2 btr kemiri, sangrai
- 4 bh cabai rawit merah
Setelah bahan dan bumbu siap, sekarang kita menuju ke Bagaimana Cara Membuat Gabus Masak Santan Pedas :
- Panaskan minyak, tumis bumbu halus, daun kunyit, daun salam, lengkuas, dan jahe sampai harum.
- Masukkan tempe, kacang panjang, dan tomat hijau, aduk rata. Tambahkan garam dan gula merah. Aduk rata.
- Tuang santan sambil diaduk perlahan, masak sampai matang. Masukkan gabus asin, aduk rata. Angkat dan sajikan.
Resep Masakan Terkait
0 Response to "Resep Membuat Masakan Gabus Santan Pedas Enak"
Post a Comment